Pelatih Brentford, Thomas Frank, bersikeras tentang keputusannya terhadap salah satu pemainnya, Ivan Toney. Ia menegaskan bahwa dirinya tidak punya rencana apapun selain mempertahankan sang pemain di timnya. Hal ini ia utarakan di tengah munculnya rumor kalau Arsenal berminat akan pemainnya tersebut.
Sanksi Larangan Bermain bagi Ivan Toney
Pemain berusia 27 tahun tersebut kini berada di batas akhir sanksi larangan bermain yang dikenakan padanya. Sanksi tersebut melarangnya bermain selama 8 bulan setelah didakwa melanggar ketentuan taruhan yang dikeluarkan oleh Asosiasi Sepakbola Inggris.
Terlepas dari absennya dirinya di tengah lapangan sejak bulan Mei yang lalu, rumor masih mengitari masa depan sang pemain. Spekulasi tentang nasibnya di klub tersebut bahkan kian gencar dalam beberapa minggu belakangan ini.
Rumor Transfer Ivan Toney
Terbaru, kami mendapatkan informasi kalau ada beberapa klub yang mengincar pemain asal Brentford tersebut. Dua di antaranya adalah Arsenal dan Chelsea. Namun, dari perkembangan terakhir, Arsenal disebutkan paling berpeluang untuk mendapatkan sang pemain daripada rival beratnya tersebut.
The Gunners bahkan dikabarkan telah menjalin kontak dengan perwakilan sang pemain. Komunikasi keduanya kabarnya berfokus pada kemungkinan upaya untuk mentransfer sang pemain di bulan Januari kali ini.
Penegasan dari Thomas Frank
Dengan masuknya nama Arsenal sebagai salah satu klub yang mengincar dirinya, beberapa kalangan beranggapan ada kemungkinan hal ini akan terwujud. Meski demikian sumber kami dari Fun88 link menyebutkan bahwa pelatih Brentford, Frank Thomas menegaskan satu hal. Ia menyampaikan bahwa hingga saat ini ia tidak berniat sama sekali untuk melepaskan salah satu pemain kuncinya tersebut.
Baru-baru ini, dalam wawancara pers sebelum berhadapan dengan Crystal Palace, Frank berujar bahwa Ivan Toney tengah berlatih dengan sangat baik. Ia berlatih tidak hanya di dalam, tapi juga di luar lapangan. Sama seperti sebelumnya, ia berharap besar pada permainan dari punggawanya tersebut.
Sang pelatih yang sama juga mengatakan bahwa dirinya melihat komitmen dan keinginan kuat yang sama dari sang pemain untuk terus menerus berlatih dan memberikan permainan terbaik. Walau ada momen tertentu kala ia mengalami naik turun performa, tapi secara keseluruhan ia menganggap kalau pemainnya tersebut tidak memiliki keraguan sedikitpun untuk memberikan hasil terbaik bagi mereka.
Terkait dengan rumor yang mengincar pemainnya tersebut, ia menanggapi rumor yang menyebutkan dirinya akan mengerahkan segala cara untuk mempertahankan Ivan Toney agar berada di pihaknya. Tentang hal ini, ia hanya menegaskan bahwa sebagai pelatih ia berharap untuk bisa mempertahankan sang pemain. Ini karena sebagai pelatih, ia berharap untuk bisa memiliki pemain terbaiknya di setiap saat.
Oleh karena itu, dari sudut pandangnya, saat ini ia masih belum ingin melepaskan sang pemain karena menurutnya Ivan Toney adalah sosok pemain fantastis. Tahun lalu, sebanyak 3 pemainnya mencetak lebih dari 20 gol dan Ivan Toney adalah salah satu di antara ketiga pemain tersebut. Prestasi ini dengan jelas menunjukkan porsi penting dirinya di klub tersebut. Bukan hanya dirinya sebagai pelatih, tapi ia juga mengklaim kalau rekan-rekan setim sang pemain depan tersebut juga merasa senang dirinya ada disana. Mereka semua berharap untuk bisa bermain dan menciptakan pengalaman terbaik bersamanya.