Jelang laga derbi duo Manchester, muncul kabar menarik dari pihak Manchester United. Pelatih Setan Merah, Ralf Rangnick, berujar bahwa penyerang mereka, Cristiano Ronaldo, tidak akan turun pada laga tersebut. Laga ini sendiri dijadwalkan akan dilangsungkan di Stadion Etihad, markas sang lawan.
Kepastian Absennya Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo dipastikan akan absen pada laga Manchester United vs Manchester City. Kabar ini dipastikan oleh Ralf Rangnick yang menjabat sebagai pelatih interim klub sepakbola bergelar Setan Merah tersebut.
Sebelumnya, sang pemain berkebangsaan Portugal tersebut dikabarkan mengalami cedera di bagian pinggul. Hal inilah yang menjadi penyebab ia urung turun pada laga derbi duo Manchester mendatang.
Konfirmasi Rangnick akan Status Cristiano Ronaldo
Kondisi Cristiano Ronaldo sendiri diketahui setelah Rangnick memberikan kepastian kepada pihak media. Seperti dilansir dari penyedia layanan Fun88 slot, sang pelatih United tersebut menegaskan sang pemain tengah mengalami cedera di bagian pinggul. Cedera tersebut terjadi pada hari Jumat waktu setempat. Setelah mendapatkan penilaian dari tim medis, pihak United kemudian memutuskan ia tidak akan turun pada laga derbi duo Manchester.
Absennya Cristiano Ronaldo kemungkinan besar akan berdampak pada hasil laga ini. Hal ini mengingat sang pemain berusia 37 tahun tersebut masih merupakan pencetak gol terbanyak Setan Merah hingga saat ini. Ia mampu mencetak 15 gol dalam total 30 laga yang dilakoninya.
Bukan Kerugian Besar
Meski demikian, beberapa pihak beranggapan bahwa absennya sang pemain mega bintang tersebut tidak akan berdampak signifikan. Hal ini karena United telah bermain menyerang selama beberapa tahun belakangan ini. Konsistensi pola permainan ini tidak berubah baik dengan maupun tanpa Ronaldo. Hal ini dibuktikan dengan kemampuan para pemain United yang mampu mengemban tugas ini, bahkan sebelum sang pemain timnas Portugal tersebut bergabung ke Old Trafford.
Beberapa pihak beranggapan bahwa absennya Cristiano Ronaldo memang tidak bisa dianggap sebagai sebuah hal positif. Meski demikian, absennya sang penyerang United tersebut tidak akan menjadi kerugian besar bagi klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut. Hal ini karena permainan United pada laga derbi mendatang akan menggantungkan diri pada kemampuan seluruh pemain untuk berlaga secara ofensif.
Pola permainan seperti ini merupakan satu-satunya cara bagi United untuk bisa mengalahkan City. Apalagi, sederet kekalahan yang ditelan oleh pihak United sebelumnya akan menjadi masalah besar yang harus mereka selesaikan. Terlepas dari catatan positif yang ditorehkan United ketika berhadapan dengan pihak City, hal ini tidak akan berdampak terlalu besar bagi pertemuan keduanya kali ini. Justru, laga kali ini akan menjadi ujian sesungguhnya bukan hanya bagi pemain United, tapi Ralf Rangnick sendiri. Mengingat masa tugasnya yang hanya akan bertahan beberapa bulan lagi, sang pelatih interim tentunya membutuhkan kado manis yang bisa menjadi legitimasinya kelak. Hal ini hanya bisa ia capai jika pada laga kali ini, pihak United berhasil unggul atas lawan satu kota mereka tersebut.