Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memberikan tanggapannya terhadap salah satu punggawa di skuadnya, Fermin Lopez. Pelatih La Blaugrana tersebut mengatakan bahwa dirinya cukup terkesima dengan permainan yang dipersembahkan oleh pemainnya tersebut. Ia bahkan memuji permainan yang ia berikan saat Barcelona berhasil menundukkan Shakhtar Donetsk dengan skor 2-1 di Liga Champions.
Permainan Gemilang Fermin Lopez dkk.
Ferran Torres menjadi sosok yang membawa awal keberuntungan bagi Barcelona di pertandingan tersebut. Ia berhasil mencetak gol pembuka pada pertandingan tersebut ketika laga baru saja berjalan selama 28 menit. Tak lama berselang, rekan setimnya, Fermin Lopez, berhasil menorehkan namanya sebagai salah satu pencetak gol bagi Barcelona. Ia mencetak tambahan gol bagi klub besutan Xavi Hernandez tersebut di menit ke-36 pertandingan.
Serangan Balik Shakhtar
Merasa dalam bahaya, Shakhtar kemudian mencoba membangun serangan balik. Upaya tersebut kemudian berhasil ketika Heorhii Sudakov berhasil mencetak gol tunggal mereka di pertandingan tersebut pada menti ke-62. Meski demikian, Barcelona berhasil mempertahankan kesolidan permainan mereka di sepanjang sisa permainan. Keberhasilan ini juga yang kemudian mengantarkan mereka untuk mendapatkan 3 poin penuh dari peratndingan tersebut. Hasil ini turut memperkokoh upaya mereka untuk bisa lolos ke babak knockout.
Berkat permainannya yang gemilang, Fermin Lopez kini telah menjadi bagian dari tim utama Barcelona pada musim ini. Ia tercatat telah diturunkan di sebanyak 8 pertandingan di semua kompetisi. Dari jumlah tersebut, ia turut berkontribusi dalam menghadiahkan 2 gol dan 1 kali asist bagi Barcelona.
Fermin Lopez Siap Bersaing demi Peran di Tim Utama
Dengan golnya yang kian bertambah, Fun88 slot mencatat bahwa kini Fermin Lopez tengah berjuang untuk bisa mendapatkan peran semakin sering sebagai bagian dari tim utama Barcelona. Salah satu laga yang kini tengah diincarnya adalah laga melawan Real Madrid dalam duel El Clasico pada akhir minggu ini. Kesempatan dirinya bisa saja semakin besar setelah Xavi Hernandez sendiri memberikan pujian terhadap permainan yang ia berikan pada hari Rabu lalu.
Dalam sebuah kesempatan berbicara di depan awak media, pelatih Barcelona tersebut mengatakan bahwa dirinya merasa bahagia bagi Fermin Lopez. Menurutnya, pemain berusia 20 tahun tersebut telah bekerja dengan begitu baik. Ia mampu menunjukkan bakat yang dimilikinya. Bahkan secara pribadi, Xavi tak menampik kabar bahwa dirinya juga menyukai sang pemain dari cara bermainnya. Meski demikian, untuk benar-benar bisa memutuskan langkah berikut bagi sang pemain, ia akan memilih untuk menanti hasil yang tampak pada hari Sabtu mendatang. Untuk saat ini, ia lebih memilih untuk menikmati perkembangan yang ada.
Tak hanya sekadar memuji, Xavi bahkan memberikan penegasan penting terkait pemainnya tersebut. Dalam kesempatan yang sama, ia mengatakan bahwa Fermin Lopez adalah sosok pemain ayng bisa bermain bagi Barcelona untuk jangka panjang.
Sebagai informasi, Fermin Lopez diketahui sempat bermain sebagai pemain pinjaman di Deportivo Linares pada musim lalu. Di sana, ia berhasil mencetak sebanyak 12 gol. Hal ini kemudian menjadi pertimbangan bagi pihak Barcelona dalam menarik dirinya kembali ke markas mereka di awal sesi latihan pramusim.